Home Daerah Djimanto : Terima Kasih Pak GS, Atas Bantuan Bedah Rumah Pada Warganya

Djimanto : Terima Kasih Pak GS, Atas Bantuan Bedah Rumah Pada Warganya

0

PONOROGO – Anggota DPR-RI Komisi V Fraksi Partai Golkar Gatot Sudjito membuktikan sebagai wakil rakyat yang peduli dengan aspirasi konstituennya. Mengawal bantuan program bedah rumah lewat program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) diwilayah Kecamatan Jambon Kabupaten Ponorogo tepatnya di Desa Blembem.

Djimanto, S.H, Kepala Desa Blembem Kecamatan Jambon Kabupaten Ponorogo.

Pak GS sapaan akrab Gatot Sudjito Legislator Partai Golkar dari Dapil Jatim VII mengatakan, Desa Blembem Kecamatan Jambon tahun ini mendapatkan bantuan program bedah rumah sebanyak 20 titik. Dan setiap titik/KK mendapatkan bantuan stimulan dana dari pemerintah pusat sebesar Rp. 17.500.000,- dengan perincian Rp. 15 juta untuk material dan Rp. 2,5 juta untuk biaya upah pekerja.

“Setiap KK mendapat program bedah rumah senilai Rp. 17.500.000. anggaran tersebut harus diserahkan penuh kepada penerima, tidak boleh ada potongan kecuali pajak negara yang memang wajib harus dibayarkan,” katanya.

Warga Desa Blembem foto di depan rumah bantuan program bedah rumah BSPS.

Sementara Kepala Desa Blembem Kecamatan Jambon Djimanto saat ditemui wartawan diruang kerjanya di Kantor Desa, Kamis (22/10/2020) mengungkapkan, bantuan dari Pak Gatot Sudjito anggota DPR-RI dari Fraksi Golkar program bedah rumah melalui Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) sangat membantu warganya.

“Alkhamdulillah dan terima kasih kepada Pak Gatot Sudjito atas pemberian bantuan program bedah rumah. Desa Blembem adalah desa masuk kategori wilayah yang luas di Kecamatan Jambon dan jumlah penduduknya juga banyak, tentunya prosentase masyarakat yang tidak mampu lebih banyak dari desa yang lebih kecil,” ujarnya.

Djimanto juga menjelaskan, dengan adanya bantuan bedah rumah atau Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya ini sangat membantu warga Desa Blembem yang tidak mampu.

“Bantuan ini sangat bermanfaat dan meringankan beban dari masyarakatnya, sedang untuk swadaya dari warga sudah terlaksana,” ucapnya.

Bantuan program stimulan bedah rumah melalui BSPS di desa Blemben tahun 2020 sebanyak 20 rumah. “Bantuan stimulan 20 titik rumah sudah dilaksanakan. Dan masyarakat Desa Blembem masih sangat mengharapkan bantuan lagi untuk tahun depan,” jelasnya.

Harapan dari Pemerintah Desa Blembem lanjut Djimanto, bantuan yang sekarang sudah diterima masyarakat Desa Blembem sudah dikerjakan sesuai dengan jadwal, sekarang sudah selesai dan ditempati.

“Warga yang lain sangat berharap ada bantuan lagi dari Pak Gatot Sujito. Yang jelas kami masih sangat membutuhkan adanya bantuan bedah rumah selanjutnya,” tukasnya. (mny).