Home Birokrasi Dirjen Pendidikan Islam Kemenag RI Groundbreaking & Resmikan Gedung Kuliah Terpadu IAIN...

Dirjen Pendidikan Islam Kemenag RI Groundbreaking & Resmikan Gedung Kuliah Terpadu IAIN Ponorogo

0

JENANGAN, Media Ponorogo – Ramadhan 1445 Hijriyah menjadi saksi sejarah baru bagi kemajuan IAIN Ponorogo.

Pasalnya, dua peristiwa penting mewarnai bulan suci ini sebagai tonggak baru dalam pengembangan pendidikan Islam di Kabupaten Ponorogo.

Yakni peresmian Gedung Kuliah Terpadu anggaran SBSN Tahun 2022 sebagai simbol kemajuan pendidikan agama Islam di Kota Reog.

Serta peletakan batu pertama (groundbreaking) Gedung Pusat Sumber Belajar (SBSN) 2024 sebagai wujud komitmen kuat dalam meningkatkan akses dan kualitas pendidikan Islam.

Istimewanya, kegiatan ini ditandai langsung Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdani, S.TP., MT., selaku Direktur Jenderal Pendidikan Islam Kementerian Agama RI.

Kegiatan ini turut dihadiri Kepala Kankemenag Ponorogo Moh. Nurul Huda, M.Ag., Asisten I Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kabupaten Ponorogo Dr. Bambang Suhendro, S.T., M.M dan Jajaran pimpinan di lingkungan IAIN Ponorogo.

Prof. Ramdani mengungkapkan bahwa pembangunan gedung-gedung ini dibiayai oleh SBSN.

“Ini menunjukkan kepercayaan masyarakat yang besar. Setiap rupiah yang ditanamkan pada SBSN ini akan dijawab dengan unggulnya IAIN Ponorogo,” ujarnya

Prof. Dr. H. Muhammad Ali Ramdhani, S.TP, MT berharap dengan adanya alih status dari IAIN ke UIN alih penata kelolaan keuangan dari satker biasa menjadi BLU.

Kemudian perubahan dari manual menjadi digital tak boleh melupakan satu hal yang fundamental. Bahwa institusi ini adalah institusi yang memegang kokoh tentang nilai pendidikan keagamaan.

“Setiap perubahan tidak menanggalkan filosofi ke ustadz-annya. Jangan sampai hilang filosofi ustadz ini karena memegang proses pendidikan,” tegasnya.

Ia berharap, IAIN Ponorogo hadir lebih menjadi sebuah mercusuar dibandingkan dengan menara gading.

“Institusi ini tidak menjadi sebuah lembaga yang indah elok serta wibawa dipandang tetapi kita lebih berharap menjadi sebuah mercusuar yang mampu menerangi dunia di saat kegelapan dan mampu menunjukkan arah bagi mereka yang menjari peradaban dan menentukan arah manusia,” harapnya.

Rektor IAIN Ponorogo, Prof. Dr. Hj. Evi Muafiah, M.Ag, mengungkapkan rasa syukurnya dapat bersama-sama mengikuti peresmian dan groundbreaking ini.

Ia juga berterima kasih kepada pemerintah pusat yang telah memberikan dukungan selama ini.

“Kami mendapatkan berkah dan nikmat yang luar biasa dari adanya bantuan SBSN ini. Inilah yang membuat kita untuk meningkatkan rasa syukur tentunya dengan cara meningkatkan kinerja dan loyalitas terhadap lembaga,” ungkapnya.

Prof. Dr. Hj. Evi Muafiah, M.Ag, menyampaikan secara sekilas bahwa di kampus II ini terdiri 4 bangunan yang itu adalah bangunan SBSN semua.

“Pada Tahun 2024 alhamdulillah sudah memasuki minggu kelima kami membangun Gedung Pusat Sumber Belajar IAIN Ponorogo yang terdiri dari empat lantai,” sebutnya.

Dengan adanya gedung-gedung baru ini, IAIN Ponorogo berharap dapat meningkatkan kualitas pendidikan dan memberikan kontribusi yang lebih besar pada pengembangan pendidikan Islam di Indonesia. (tim)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here