Home Headline Jaga Keseimbangan, SMKN 2 Ponorogo Rutin Gelar Jum’at Sehat & Jum’at Bersih

Jaga Keseimbangan, SMKN 2 Ponorogo Rutin Gelar Jum’at Sehat & Jum’at Bersih

0
Jaga Keseimbangan & Lingkungan, SMKN 2 Ponorogo Rutin Gelar Jum'at Sehat & Jum'at Bersih

KOTA, Media Ponorogo – SMKN 2 Ponorogo mempunyai program khusus yang digelar setiap Jum’at pagi. Yakni Jum’at sehat dan Jum’at bersih.

Dua kegiatan ini rutin dilakukan baik bapak ibu guru dan karyawan maupun siswa sebagai upaya untuk merefresh otak sekaligus membangun karakter anak didiknya peduli dan berbudaya lingkungan.

Sri Sumaryana, S.Pd., M.Pd Waka Humas SMKN 2 Ponorogo memaparkan, Senam Sehat digelar setiap dua minggu sekali pada Jumat ganjil.

Sedangkan Jum’at genap dilaksanakan bersih-bersih untuk mendidik karakter anak.

Seperti nampak pada kegiatan Jumat sehat, (3/8/2023). Puluhan guru karyawan SMKN 2 Ponorogo bersemangat mengikuti senam bersama.

Dalam kesempatan itu, senam dipimpin oleh instruktur Mbak Yeni alumni Program Kehalian Tata Boga sekaligus pernah menjadi pengurus komite SMKN 2 Ponorogo yang sangat aktif di dunia senam.

Menurutnya, Jumat Sehat ini penting rutin dilakukan untuk menyeimbangkan kesehatan badan dan jiwa.

Sebab, guru dan karyawan sangat padat kegiatan seiring ditetapkannya SMKN 2 Ponorogo sebagai SMK Pusat Keunggulan.

Pun pembelajaran di SMKN 2 Ponorogo sangat padat sekali. Bahkan, siswa baru pulang sekolah sampai sore pukul 16.15 WIB.

“Sehingga bapak ibu guru karyawan perlu refreshing. Bukan bepergian atau rekreasi tapi kita dengan senam di hari jumat. Itu sudah melegakan dan merefresh otak agar lebih semangat ketika beraktifitas kembali hari senin,” paparnya.

Selain Jumat sehat, bapak ibu guru karyawan biasanya juga menggelar kegiatan olahraga pada moment tertentu. Seperti pada peringatan HUT digelar olahraga bersama.

Adapun Jum’at bersih,kata Ana untuk mendidik karakter siswa agar peduli dan tetap menjaga lingkungan. Apalagi SMKN 2 Ponorogo menyandang SMK Adiwiyata Tingkat Nasional.

Maka harus tetap dijaga lebih bersih dan hijau. Anak pun kerap melakukan penanaman pohon.

“Sehingga lingkungan kelas bersih dan linkungan sekitar bersih. Imbasnya anak pada jam istirahat aman dan nyaman,” pungkasnya. (mas)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here