Home Daerah Diduga Korsleting Listrik, Rumah Servis Elektronik di Desa Jorsan, Mlarak Ludes Terbakar

Diduga Korsleting Listrik, Rumah Servis Elektronik di Desa Jorsan, Mlarak Ludes Terbakar

0

PONOROGO, Media Ponorogo – Insiden kebakaran menimpa sebuah rumah servis elektronika di desa Jorsan Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo.

Api cepat membesar, meski tak ada korban jiwa, hampir seluruh bangunan dan barang elektronik milik tukang servis hangus terbakar.

Kebakaran yang diduga akibat hubungan arus pendek listrik itu menimpa rumah Service milik Sholehan (45 thn) warga dukuh Joresan 3 RT. 01 RW. 01 Desa Joresan Kecamatan Mlarak, Ponorogo.

Kapolsek Mlarak Iptu. Rosyid Efendi saat dikonfirmasi awak media mengatakan, informasi dari Bhabinkamtibmas Desa Joresan menyampaikan adanya kejadian kebakaran rumah, service alat-alat elektronika.

“TKP di rumah Dukuh Joresan 3 RT. 01 RW. 01 Desa Joresan Kecamatan Mlarak Kabupaten Ponorogo, milik Sholekhan (45 thn),” ujarnya.

Kejadian kebakaran diketahui, Hari Jum’at tanggal 20 Januari 2023 sekira pukul 18.10 Wib.

Barang bukti yang berhasil diamankan petugas, Arang bekas alat” elektronika yang terbakar dan bekas kipas angin yang terbakar.

Berdasar keterangan dari beberapa saksi kronologis kejadian lanjut Iptu. Rosyid, Jum’at tanggal 20 Januari 2023 sekira pukul 18.10 wib, saat saksi Panut (tetangga) melintas didepan rumah korban, melihat banyak asap.

“Kemudian saksi Panut memanggil pemilik rumah, akan tetapi yang mendengar saksi Boiran (tetangga) dan menyampaikan kalau korban keluar,” ucapnya.

Kemudian saksi Boiranpun juga melihat ada asap, kedua saksi teriak” minta tolong, saat teriak” tersebut korban datang dan bersama-sama tetangga berusaha memadamkan api yang berasal daru rumah lantai 2.

“Berdasarkan keterangan korban, sesaat sebelum keluar rumah mengechas HT dengan menggunakan alat chas HP, serta saat korban meninggalkan lantai 2 sebagai tempat untuk memperbaiki / menservice alat” elektronika, yang masih menancap aliran listrik adalah chas HT saja,” terangnya.

Perkiraan korban kebakaran tersebut karena konsleting listrik, sedang alat” elektronika sangat mudah terbakar dan menimbulkan ledakan-ledakan kecil.

“Dengan adanya kejadian tersebut korban menerima karena kelalaiannya sehingga mengakibatkan kebakaran,” tukasnya. (mny).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here