PONOROGO (MP) – Saya mengucapkan terima kasih atas dukungan dan keputusan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Partai Golkar ke III tahun 2017 dimana dalam putusan itu Partai Golkar Ponorogo mendukung pemerintahan yang kita pimpin sekarang dan mengusung Saya untuk pencalonan Bupati periode 2020-2025.
“Saya sampaikan terima kasih dengan keputusan dan langgah Partai Golkar, karena dukungan, soliditas dan kekompakan Golkar di Ponorogo menjadi penting. Penting dalam segala hal dalam menunjang pembangunan Ponorogo, penting dalam mendukung soliditas masyarakat Ponorogo,” ucap Ipong dalam sambutannya, Selasa (14/11) di Rakerda Gorkar.
Mengapa dukungan msayarakat Ponorogo penting bagi Golkar? Karena Partai Golkar di Ponorogo adalah kekuatan terbesar dari partai politik dan partai pemenang. Jadi, forum Rakerda ini menjadi penting sebagai penentu sikap politik Golkar ke depan, karena saat ini mendekati Pemilihan Gubernur, Pileg dan Pilpres tahun 2019.
“Saya yakin dengan Rakerda ini Partai Golkar akan bisa menambah keyakinan dan soliditas Partai Golkar. Insyaaloh Golkar di Ponorogo tetab besar, dan akan lebih besar dari hari ini,” terang Ipong.
Dinamika komunikasi antara Pemerintah Kabupaten Ponorogo dan partai Golkar di Ponorogo saat ini, tambah Ipong Golkar cukup terjalin dengan baik dan sangat konstruktif. “Selama ini seluruh kader Golkar yang di DPRD, ditambah ketua DPRD nya juga dari Golkar, memberikan support dan dukungan penuh terhadap jalannya pemerintahan yang Saya pimpin,” tambahnya.
Dengan demikian pihaknya tentu akan terus menjalin komunikasi yang baik dengan Golkar dan akan kita pertanhankan. “Saya akan pertahankan komunikasi baik ini dengan Golkar, dan Saya lanjutkan demi masyarakat Ponorogo. Ini tentunya akan berimbas dengan Golkar, kalau pemerintahan saat ini disenangi rakyat akan berimbas pada Golkar di Ponorogo,” lanjut Ipong.
Ipong juga memberikan dukungan dan harapan kepada Partai Golkar, agar menjaga kekompakan dan soliditas Partai. Karena dengan soliditas dan kekompakan, partai Golkar di Ponorogo akan tambah besar dan diterima masyarakat. “Saya yakin, Golkar akan terus bertambah besar bila soliditas dan kekompakan dijaga dengan baik,” imbuhnya.
Dikatakan, dalam rakerda Partai Golkar yang sudah diputuskan dan dibacakan Ketua DPD Golkar Rahmat Taufik bahwa Partai Golkar akan mendukung Saya dalam pemerintahan sekarang dan pencalonan dirinya sebagai Bupati untuk periode kedua.
“Ini buat Saya adalah suatu keputusan yang luar biasa. Dan Saya terharu dan trenyuh. Satu-satunya partai di Ponorogo yang sudah menyatakan mendukung Saya. Keputusan yang luar biasa dari Partai Golkar,” pungkasnya (mny)