Home Headline Misteri Keracunan Massal Ponorogo: Polisi Periksa Katering & 40 Saksi

Misteri Keracunan Massal Ponorogo: Polisi Periksa Katering & 40 Saksi

0

KOTA, Media Ponorogo – Polres Ponorogo tengah mengusut kasus keracunan massal yang menimpa 46 warga Desa Bondrang, Kecamatan Sawoo, dan 22 santri serta pengasuh Pondok Pesantren (Ponpes) di Desa Belang, Kecamatan Bungkal.

Kedua kejadian yang diduga akibat mengonsumsi sate gulai kambing dari satu katering yang sama, kini memasuki tahap penyelidikan intensif.

Sebanyak 41 saksi, termasuk pemilik katering, telah dimintai keterangan oleh Satreskrim Polres Ponorogo.

Kapolres Ponorogo, AKBP Andin Wisnu Sudibyo, membenarkan hal tersebut pada Senin (3/2/2025).

“41 saksi kami periksa, termasuk pemilik katering. Karena penyedia katering sate gulai di dua tempat sama,” ujarnya.

Para korban di Desa Bondrang mengalami gejala mual, muntah, pusing, dan diare setelah mengikuti acara dzikir fida’ dan menyantap sate gulai kambing pada Kamis malam (30/1/2025).

Sementara itu, di Desa Belang, para santri dan pengasuh mengalami gejala serupa setelah berbuka puasa dengan menu yang sama pada Jumat pagi (31/1/2025).

Untuk memastikan penyebab keracunan, polisi telah mengambil sampel makanan dari kedua lokasi dan mengirimkannya ke laboratorium kesehatan (Labkes).

“Sampel makanan sudah diambil dan sedang dites di laboratorium kesehatan. Kita tinggal menunggu hasil untuk mengetahui penyebab pasti keracunan tersebut,” jelas AKBP Andin.

Ia menegaskan, pihaknya belum dapat berspekulasi mengenai penyebab pasti keracunan sebelum hasil laboratorium keluar.

“Semua bahan makanan diambil sampelnya dan dites. Hasilnya kita tunggu untuk memastikan zat apa yang menyebabkan keracunan,” tegasnya.

Penyelidikan terus berlanjut dengan pemeriksaan menyeluruh terhadap semua pihak terkait, guna mengungkap fakta sebenarnya. “Semua kita mintai keterangan, biar fakta yang terjadi tergambar dengan jelas,” tutup AKBP Andin. (mny)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here