BABADAN, Media Ponorogo – SMAN 1 Babadan (Smazaba) sukses menggelar perayaan HUT ke-27 yang spektakuler dengan konser musik “Vory’s 27 Fest” pada Jumat malam Sabtu (24/1/2025).
Acara yang dihadiri Wakil Bupati Ponorogo, Hj. Lisdyarita, SH, ini dimeriahkan oleh penampilan grup band kenamaan asal Bandung, For Revenge, serta band Sisi Selatan dan band pelajar SMAN 1 Babadan.
Ribuan Smazaba Lover memadati lapangan sekolah untuk menyaksikan penampilan para musisi.
Plt. Kepala SMAN 1 Babadan, Dasar Daminto, S.Pd., M.Pd., menyampaikan rasa syukur atas suksesnya acara yang bertema “Humming Happy Along With the Melody on The Night of Smazaba’s Peak Victory”.
Ia memberikan apresiasi tinggi kepada OSIS SMAN 1 Babadan yang telah sukses menyelenggarakan acara spektakuler. “Satu kata, OSIS SMAN 1 Babadan anda keren,” apresiasinya.
Wakil Bupati Ponorogo, Hj. Lisdyarita, yang akrab disapa Bunda Rita, turut hadir dan memberikan ucapan selamat HUT ke-27 SMAN 1 Babadan.
Bunda Rita meniup lilin dan memotong kue ulang tahun bersama kepala sekolah, komite sekolah, dan jajaran wakil kepala sekolah.
Orang nomor dua di Kota Reog itu juga menyampaikan apresiasinya atas prestasi dan konsistensi siswa SMAN 1 Babadan.
Wakasek Kesiswaan, H. Bambang Wijanarko, M.Si., mengungkapkan kebanggaannya atas kemeriahan perayaan HUT SMAN 1 Babadan.
Haji Bambang menjelaskan rangkaian acara yang digelar, antara lain expo campus oleh alumni 2024, doa bersama, jalan santai dengan berbagai doorprize, dan puncak acara konser musik For Revenge.
“Acara ini diharapkan dapat memotivasi siswa untuk meraih cita-cita yang lebih tinggi,” sebutnya.
SMAN 1 Babadan juga membuka kesempatan bagi lulusan SMP/MTs dan paket C untuk bergabung.
Sekolah yang berlokasi di Jalan Perikanan ini memiliki 23 ekstrakurikuler yang dibina oleh guru-guru berkompeten dan berkomitmen untuk mencetak generasi berprestasi di tingkat kabupaten, nasional, bahkan internasional.
SMAN 1 Babadan telah membuktikan kualitasnya dengan melahirkan lulusan berprestasi yang diterima di PTN favorit. (mas)