Home Daerah Kapolres Ponorogo Pimpin Sertijab Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek

Kapolres Ponorogo Pimpin Sertijab Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek

0

PONOROGO – Kapolres Ponorogo AKBP. Mochammad Nur Azis, SH, SIK, M.Si memimpin langsung upacaca serah terima jabatan (Sertijab) dan Pengukuhan, Senin (30/8/2021) pukul 07.00 Wib di halaman Mapolres Ponorogo.

Pantauan dilokasi, sertijab yang telah berlangsung hari ini sudah sesuai dengan protokol kesehatan seperti menggunakan maskes dan menjaga jarak guna mencegat penyebaran Virus Covid – 19.

Upacara Pengukuhan dan Serah Terima Jabatan Kabag, Kasat, Kasi dan Kapolsek di lingkungan Polres Ponorogo bertempat di halaman Polres Ponorogo yang diikuti oleh Anggota Polres Ponorogo.

Pejabat yang dikukuhkan dan serah terima jabatan yakni :
1. Kapolsek Somoroto Polres Ponorogo lama AKPB Nyoto, S.H., M.H., baru AKP Beny Hartono, S.H.
2. Kasat Reskrim Polres Ponorogo lama AKP Hendi Septiadi, S.H., S.I.K., baru AKP Jeufuson Sitorus,  S.H., S.I.K.
3. Kasat Lantas Polres Ponorogo lama AKP Indra Budi Wibowo, S.I.K., M.M. , baru AKP Ayip Rizal, S.E.
4. Kasat Resnarkoba Polres Ponorogo lama, AKP Denny Fahrudianto, S.Sos, baru AKP Ddidik Supriyanto, S.H.
5. Kabaglog Polres Ponorogo AKP Paidi, S.H.
6. Kapolsek Sawoo Polres Ponorogo lama AKP Paidi, S.H. , baru AKP Joko Suseno, S.Sos
7. Kapolsek Bungkal Polres Ponorogo lama, AKP Joko Suseno, S.Sos, baru AKP Suroso S.H.
8. Kapolsek Ngrayun Polres Ponorogo lama AKP Suroso, S.H., baru AKP Jaka Santoso
9. Kapolsek Pudak Polres Ponorogo lama, AKP Jaka Santoso, baru IPTU Drs. Agus Eko Widodo,
10. Kapolsek Jenangan Polres Ponorogo AKP Supardi, S.H.
11. Kapolsek Sooko Polres Ponorogo lama, AKP Supardi, S.H., baru IPTU Baderi, S.H.
12. Kapolsek Sukorejo Polres Ponorogo, lama AKP Beny Hartono, S.H. , baru IPTU Sukron Mukarom.
13. PS KASIWAS Polres Ponorogo , lama IPTU Baderi, S.H. , baru IPTU Rosyid Effendi, S.H.,

Kapolres Ponorogo AKBP. Mochammad Nur Azis, SH, SIK, M.Si dalam amanatnya menyampaikan, ucapan syukur atas terselenggaranya upacara pengukuhan Kabag Log dan serah terima jabatan Kabag, Kasat, Kasi serta Kapolsek di lingkungan Polres Ponorogo tertib dan lancar.

“Serah terima jabatan merupakan hal yang wajar dan harus terjadi sebagai siklus manajemen SDM dan organisasi dan sebagai bentuk pembinaan karir perwira Polri,” tuturnya.

Pada kesempatan ini, Saya menyampaikan ucapan selamat Kepada pejabat baru Kasat Reskri dan Kasat Lantas selamat bergabung di Polres Ponorogo dan selamat bertugas.

“Saya yakin berkat pengalaman saudara selama bertugas di kesatuan yang lama dapat memberikan ide-ide untuk kemajuan Polres Ponorogo,” ungkapnya.

Pun, Kepada Kasat reskrim dan Kasat lantas yang lama, atas nama pribadi dan pimpinan kesatuan Polres Ponorogo kami ucapakan terimakasih dan penghargaan atas dedikasi yang diberikan sehingga tercipta situasi yang kondusif di Kab. Ponorogo.

“Jadikan pengalaman dinas di Polres Ponorogo sebagai modal ditempat tugas yang baru, selamat bertugas dan lebih sukses,” ucapnya.

Juga, Kepada AKPB Nyoto, atas nama pimpinan Polri disampaikan terimakasih dan penghargaan atas dedikasi dan perjuanganya sebagai anggota Polri, TMT 1 September 2021 akan purna tugas.

“Selamat pensiun semoga sukses, diberikan kesehatan dan panjang umur,” jelasnya.

Dan Kepada AKP Paidi, S.H. yang baru dikukuhkan sebagai Kabaglog merupakan ruang jabatan baru sesuai dengan Perpol No. 2 th 2021 tentang susuan organisasi dan tata kerja pada tingkat kepolisian Resor dan perwira yang dilantik menjadi Kasat, Kasi serta Kapolsek.

“Saya tekankan agar melaksanakan tugas dengan penuh dedikasi yang tinggi dengan tujuan memberikan pelayanan, penganamanan dan keamananan kepada masyarakat serta dapat meminimalisir tindak kriminalitas sehingga Polres Ponorogo dapat berprestasi dalam mewujudkan program pimpinan Polri yang PRESISI,” terangnya.

Lebih lanjut Kapolres Ponorogo AKBP. Azis menyampaikan ucapan terimaksih kepada anggota Polres Ponorogo atas semangat dan pengabdian yang diberikan kepada institusi Polri.

Tingkatkan kerjasama antar satuan fungsi maupun dengan lapisan masyarakat dalam mendukung tantangan dan beban tugas yang menjadi tugas pokok Polri,” pungkasnya. (mny).

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here