Home Budaya Blusukan di TPA Mrican, Kang Giri Olah Gunungan Sampah Jadi Energi Terbarukan

Blusukan di TPA Mrican, Kang Giri Olah Gunungan Sampah Jadi Energi Terbarukan

0

PONOROGO – Hari libur Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko tetap bekerja. Bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila, Rabu (1/6/2021) Bupati yang biasa disapa Kang Giri ini blusukan di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Mrican.

Tanpa canggung, orang nomor satu di Kota Reyog itu berjalan menyisiri TPA disambut bau busuk diantara tumpukan sampah yang menggunung.

Kang Giri menyampaikan blusukannya kali ini dalam rangka melihat kondisi sampah TPA Mrican.

Ia menyebut, TPA Mrican ini kondisinya sangat memprihatinkan. Karena keberadaannya tidak seimbang dengan produktifitas sampah yang ribuan ton setiap bulannya.

“TPA Mrican ini demand suplay-nya tidak seimbang. Sampah yang datang 100 ton tidak mampu mereduksi. Jadi tidak signifikan dengan jumlah produk sampah ratusan ton sebulan. Itu pun baru d 5 kecamatan dan pasar,” ungkapnya.

Oleh karenanya, Kang Giri menyebut, pihaknya saat ini melengkapi TPA Mrican dengan tekhnologi terbarukan.

Ia datang sekaligus bersama Wabup Lisdyarita dan Sekda Agus Pramono serta Kepala LH melihat langsung pengolahan sampah dengan tekhnologi terbarukan tersebut.

Dengan tekhnolog ini, kata Kang Giri, sampah mampu dipilah sesuai jenisnya. “Plastik dipilah secara mesin jadi plastik. Kertas dipilah jadi kertas. Organik diatur bagaimana menjadi kompos dan dikembalikan kepada fungsinya,” ungkapnya.

Adapun residunya, kata Kang Giri bakal dirajang dan dipres menjadi briket. Kang giri menyebut, briket sampah ini memiliki kalori yang hampir menyamai briket batubara. Sehingga hasil olahan sampah ini menjadi energi yang terbarukan.

Jadi nanti TPA tidak hanya tumpukan sampah. “Mudah-mudahan tidak ada tumpukan sampah. Mudah-mudahan selesai dan berhasil,” pungkasnya. (adv/mas)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here