PONOROGO – Ada kabar baik. Satu dari enam pasien positif Covid -19 di Ponorogo telah dinyatakan sembuh.
Seperti yang tertera dalam peta sebaran covid-19 Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Ponorogo tertulis jumlah konfirmasi yang menjalani isolasi di RS 5 dan sembuh 1 pasien.
Disamping itu, juga disebutkan dari 12.472 Orang Dalam Resiko (ODR) 4.592 dinyatakan telah selesai dari pemantauan, sedangkan 14 orang dari 44 Orang Tanpa Gejala (OTG) dinyatakan telah selesai dari pemantauan.
Dari 352 Orang Dalam Pemantauan (ODP) 220 orang dinyatakan telah selesai menjalani pemantauan. Adapun 4 orang dari 23 Orang Dalam Pengawasan (PDP) dinyatakan telah selesai dari pemantauan.
Sembuhnya satu pasien asal Kota Reyog ini juga disampaikan Gubernur Jawa Timur.
“Alhamdulillah ada enam pasien sembuh, akhirnya presentase sembuh covid-19 di Jatim mencapai 17,9 persen,” kata Gubernur Jatim, Khofifah Indar Parawansa, di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Kamis, 16 April 2020.
Jumlah pasien yang sembuh dari covid-19 di Jawa Timur sudah mencapai 92 orang, bertambah enam dari sebelumnya 86 orang. Rinciannya tiga pasien sembuh dari Surabaya, dua pasien dari Lamongan, dan satu dari Ponorogo.
Khofifah mengucap terimakasih kepada seluruh tim medis telah memberikan pelayanan terbaik menyembuhkan pasien korona. Khofifah berharap jumlah pasien sembuh di Jatim terus meningkat.
Khofifah meminta kepada masyarakat agar tidak keluar rumah, terkecuali ada urusan sangat penting seperti kebutuhan logistik, kesehatan, prekonomian atau perdagangan.
“Kalau kita mencegah diri kita, sama halnya mencegah diri kita dari penyebaran orang lain. Maka itu di rumah saja, dan keluar rumah hanya seperlunya, dan wajib pakai masker. Jika keperluannya sudah selesai, segeralah pulang,” pungkas Khofifah. (as/nur)