PONOROGO – Dalam rangka HUT KNPI ke 46 dan HUT TNI ke 74, DPD KNPI Ponorogo menggelar pembukaan Pasar Rakyat Millenial Expo Ponorogo Tahun 2019, Selasa (1/10/2019) pukul 15.30 wib di Aloon – aloon Kabupaten Ponorogo.
Pasar Rakyat Expo Ponorogo diadakan mulai tanggal 1 s/d 9 Oktober 2019, sebagai penanggung jawab kegiatan Mukridon Romdoni, ST selaku Ketua DPD KNPI Kabupaten Ponorogo, yang di ikuti sekitar 1000 orang.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris DPD KNPI Provinsi Jawa Timur Nur Aminuddin, Dandim 0802/Ponorogo diwakili Kasdim Mayor Inf M.Yusuf, Kapolres Ponorogo diwakili Kasat Binmas Polres Ponorogo AKP. Bambang Rulyanto? Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kab.Ponorogo Drs. Bambang Nurcahyo, MM, Ketua DPD KNPI Kab. Ponorogo Mukridon Romdoni ST, Ketua organisasi kemasyarakatan sekabupaten Ponorogo dan undangan Masyarakat Ponorogo.
Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan, deklarasi Anti Rasisme dan Radikalisme yang isi nya, Kami Pemuda Ponorogo menolak setiap Gerakan Rasisme dan Radikalisme dalam bentuk apapun diseluruh penjuru Nusantara karena bertentangan dengan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945, Nilai nilai Agama apapun dan kemanusiaan.
Kami Pemuda Ponorogo menolak segala bentuk aksi kekerasan Ekstremisme, Rasisme dan Terorisme di Bumi Nusantara.
Kami Pemuda Ponorogo siap meningkatkan kewaspadaan terhadap upaya dan usaha pembentukan dan penyebaran paham Radikalisme.
Kami Pemuda Ponorogo siap bekerja sama serta mendukung pemerintah, TNI dan Polri dalam menanggulangi dan memberantas gerakan Rasisme dan Radikalisme di seluruh Bumi Nusantara.
Setelah pembacaan deklarasi di lanjutkan penandatanganan Deklarasi Anti Rasisme dan Radikalisme.
Secara resmi pembukaan acara Millenial Expo 2019 oleh Sekretaris DPD KNPI Jatim Aminudin, dalam sambutannya mengungkapkan KNPI Jatim dan KNPI Kabupaten Ponorogo bekerja sama dengan grup Musik New Monata dalam rangka memeriahkan HUT TNI Ke 74.
“Semoga TNI kedepan lebih Profesional, Solid dan manunggal dengan Rakyat dan selamat HUT KNPI ke 46 semoga tetap Jaya,” tuturnya.
Dia juga menjelaskan, hari ini 1 Oktober adalah hari kesaktian Pancasila sampai kapanpun Pancasila harus tetap kita pertahankan.
Ketua DPD KNPI Kabupaten Ponorogo Mukridon Romdoni dalam sambutannya mengungkapkan, hari ini adalah hari Kesaktian Pancasila, sebagai pemuda sanggup kah mempertahankan keutuhan NKRI?
“Pemuda Ponorogo harus tangguh dalam berbudaya, beragama dan berpolitik, sebagai pemuda harus mampu dan sebagai pelopor dalam mengisi kemerdekaan ini,” tuturnya.
Oleh karena itu, momentum HUT KNPI yang ke 46 sangat penting bagi tempat berhimpunnya organisasi kepemudaan.
Untuk merangkul semua potensi yang ada baik dari unsur OKP hingga potensi pemuda lainnya melalui berbagai kegiatan.
“Millenial Expo yang digelar saat ini sebagai panggung bagi pemuda untuk melibatkan masyarakat luas ,guna mengangkat potensi daerah serta membangun jiwa Nasionalisme sekaligus melalui peringatan HUT TNI Ke 74 , lewat progam kepemudaan dalam pengembangan kreatifitas,” terangnya.
Selain itu lanjut Mukridon, KNPI Ponorogo menjadi pemantik semangat pemuda , Serta masyarakat luar daerah untuk datang ke Ponorogo.
“Bahwa Ponorogo wilayah yang asri, damai tidak ada kemacetan, ayo berwisata datang ke Ponorogo dan Ponorogo sangat layak di kunjungi,” ucapnya.
Dikatakan, semua kegiatan kali ini adalah rangkaian kegiatan Millenial Expo 2019, Kami mangajak semua masyarakat Ponorogo untuk meramaikan acara ini.
“Kegiatan Millenial Expo 2019 merupakan terobosan generasi muda guna mencetak kader Pemuda yang Berdedikasi Objektif Responsif dan Edukatif,” jelasnya.
Sementara Kasdim 0802/Ponorogo Mayor. Inf. M. Yusuf dalam sambutannya mengatakan, pasar Rakyat Millenial ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT KNPI ke-46 dan sekaligus HUT TNI Ke 74.
“Mengangkat tema besar ‘TNI Profesional Kebanggaan Rakyat’ semoga saja tema ini dapat menginspirasi kita dalam menjadikan TNI lebih baik lagi,” ungkapnya.
Untuk itu pihaknya, mohon Doa Restunya mudah – mudahan TNI tetap solid, Profesional dan di Cintai Rakyat dan KNPI tetap Jaya.
Senada dikatakan Kadispora kabupaten Ponorogo Bambang Nurcahyo, mengucapkan selamat ulang tahun ke 46 KNPI kabupaten Ponorogo mudah mudahan semakin Jaya di bawah pimpinan Mukridon Romdoni S.T. Yang juga sebagai anggota DPRD kabupaten Ponorogo.
“Ucapan selamat ulang tahun ke 74 untuk TNI semoga TNI tetap Proposional solid dan di Cintai Rakyat,” pungkasnya. (mny).