Home Headline Amankan Bumi Reyog Berdzikir, Polres Terjunkan 1100 Personil

Amankan Bumi Reyog Berdzikir, Polres Terjunkan 1100 Personil

0

PONOROGO (MP) – Menjelang berlangsungnya kegiatan Bumi Reyoq berdzikir tanggal 30 Desember 2017 yang bertempat di Aloon-aloon Kota Ponorogo, hari ini, Kamis (28/12) puluhan polisi mengadakan patroli pengamanan.

Giat patroli pengamanan itu dilakukan dalam rangka gladi bersih pengamanan kegiatan yang akan melibatkan massa 35 ribu dari perguruan Persaudaraan Setia Hati Terate  (PSHT) cabang Ponorogo. Mereka berpatroli ditempat-tempat dijalan protocol kota Ponorogo dan dipersimpangan perempatan jalan.

Untuk  menjaga keamanan kegiatan yang dipusatkan di Aloon-aloon tersebut Polres Ponorogo menerjunkan 1.100 personel yang tergabung dari TNI, pemda, FKPSB, dishub dan satpol PP. Gladi bersih pengamanan dilakukan di titik-titik jalan masuk dan keluar masa, titik area parkir dan titik pengamanan lainnya.

Pada kesempatan itu Waka Polres Ponorogo Kompol. Suharsono usai gladi bersih mengatakan, pihaknya akan melakukan pengamanan dan pengawalan kegiatan yang dikemas Bumi Reyoq Berdzikir yang diselenggarakan oleh PSHT cabang Ponorogo.

“Kami mempersiapkan dan mengamankan semua tempat, baik untuk pelaksanaan kedatangan, tempat parkir termasuk mempersiapkan jalur keberangkatan dan kembalinya,” ujar Suharsono. Ia juga menjelaskan, untuk seputaran lokasi kegiatan di Aloon-aloon juga dipersiapkan pengamanannya massa yang datang kelokasi.

Dikatakan, untuk massa yang datang Ponorogo bisa menggunakan kendaraan roda dua, diharapkan tetap tertib, menggunakan helm, tidak menggunakan knalpot brong dan bukan sepeda motor pretelan. Boleh berboncengan dan maksimal dua orang. “Untuk massa diperkirakan 21 ribu, tapi dalam perkembangan yang kita dapat mencapai 35 ribu masa,” terang wakapolres.

Pihaknya berharap, karena kegiatan yang akan berlangsung kurang dua hari ini adalah berdzikir, memohon kepada Alloh sehingga jangan sampai ada tindakan yang akan membuat suasana tidak baik. “Jangan sampai kegiatan berdzikir ini disalah gunakan dengan tindakan, atau ucapan yang bernada memprovokasi yang bisa menimbulkan berpecahan,” tukasnya. (mny)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here