PONOROGO – Majelis Daerah Korp Alumni Himpunan Mahasiswa Islam Indonesia (KAHMI) Kabupaten Ponorogo menggelar halal bihalal, Senin (1/7/2019).
Istimewanya, halal bihalal dihadiri langsung oleh Dr. Hamdan Zoelva, SH, MH selaku koordinator presidium majelis nasional KAHMI.
Kehadiran mantan Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Republik Indonesia dalam acara halal bihalal ini sekaligus untuk menyampaikan orasi kebangsaan.
Dalam orasinya, Dr. Hamdan Zoelva, SH, MH menilai bahwa KAHMI memiliki peran strategis dalam pembangunan bangsa. Sebab, KAHMI itu ibarat miniatur Indonesia.
“KAHMI itu miniatur Indonesia,” ungkap Handan Zoelfa.
Hal itu, lanjut Hamdan, karena di HMI tempat berhimpunnya personal dari berbagai organisasi masyarakat maupun partai politik.
“Dalam KAHMI tempat berkumpul berbeda-beda. Baik NU, Muhammadiyah, PERSIS dan lain sebagainnya,” sebutnya.
Termasuk latar belakang partai politik, kata Hamdan, semuanya terhimpun dalam KAHMI. “Ada yang PDIP, Nasdem, Golkar, Gerindra, Demokrat, PBB, PKS silakan,” imbuhnya.
Oleh karenanya, usai pemilu ini Hamdan berharap KAHMI mampu berperan merekatkan kembali keterbelahan sosial yang selama ini berlangsung.
Sebagai KAHMI, pria berkaca mata ini meminta agar alumni HMI terus berperan dalam menciptakan masyarakat yang adil makmur.
“Baik itu berjuang dimanapun dan sebagai apapun HMI bertanggungjawab mewujudkan masyarakat adil makmur,” tegasnya.
“Ketika di luar terus sampaikan kritik yang membangun. Bagi yang menjabat jalankan tugas berjalan sesuai konstitusi negara,” imbuhnya.
Tentu saja pencerahan dari Dr. Hamdan Zoelva ini membuat antusias tinggi peserta halal bihalal.
Sekitar 200 alumni HMI berbondong-bondong menghadiri halal bihalal yang digelar di Aula Rumah Makan Sami Lumayan Ponorogo.
Tidak hanya Majelis Daerah Ponorogo, peserta juga datang dari Kabupaten Pacitan, Trenggalek, Magetan, Ngawi dan Madiun.
Hadir pula, Presidium Majelis Wilayah KAHMI Jawa Timur Drs. H. Fauzi Hasyim, Agus Mahfudz Fauzi dan Asnar Ardiansyah. Juga Presidium Majelis Daerah KAHMI Ponorogo Ir Malyadi, Rektor Unmuh Ponorogo, Ikhwanudin Alfianto (Anggota Bawaslu Jatim).
Sementara itu, Sabar SH.I ketua panitia mengaku suatu keistimewaan halal bihalal Majelis Daerah KAHMI Ponorono ini dihadiri Dr. Hamdan Zoelva.
“Kehadiran beliau ini tentu suatu kehormatan bagi Ponorogo,” ungkapnya.
Sabar berharap halal bihalal ini selain sebagai momentum merajut silaturahmi juga wahana alumni HMI untuk menyerap inspirasi dari tokoh bangsa.
“Bahwa dimanapun dan sebagai profesi apapun KAHMI harus menjaga eksistensi dan membangun peradaban,” pungkasnya. (ist)