Home Daerah Antisipasi Kenaikan Harga Sembako, Satgas Pangan Polsek Ponorogo Pantau Harga di Pasar

Antisipasi Kenaikan Harga Sembako, Satgas Pangan Polsek Ponorogo Pantau Harga di Pasar

0

PONOROGO (MP) – Antisipasi terjadinya gejolak harga sembako di bulan Ramadhan sampai jelang lebaran di Pasar, anggota Polsek Ponorogo yang tergabung dalam satgas pangan, Selasa (14/5/2019) mengadakan pemantauan harga di Pasar Rakyat / Tradisional Tonatan Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo.

Pelaksanaan operasi satgas pangan  dipimpin Kanit Reskrim Polsek Ponorogo Ipda Rosyid Effendi, SH bersama unit pulbaket dan Unit Sabhara Polsek Ponorogo.

Kanit Reskrim Ipda Rosyid Efendi, SH mengatakan kegiatan operasi pasar bertujuan menjaga stabilnya harga sembako di pasaran saat ramadhan 1440 H serta menghadapi lebaran tahun 2019.

“Kita akan tetap lakukan pemantau harga-harga dipasaran selama bukan ramadhan jangan sampai ada penimbunan sembako yang membuat harga di pasar naik karena kelangkaan barang.” ujar Ipda Rosyid Effendi, SH.

Dari hasil pantauan dipasar harga sembako dan sayur sayuran dari awal Ramadhan sampai dengan saat ini harga tidak mengalami kenaikan (masih stabil).

“Semua ini tergantung juga ketersediaan stok bahan, sehingga ada beberapa bahan yang mengalami penurunan seperti, bawang merah dan bawang putih,” ungkapnya.

Berikut daftar harga di pasar Rakyat / Tradisional Tonatan Kecamatan Ponorogo Kabupaten Ponorogo, Beras : Rp. 9.000 / Kg (stabil, tidak terjadi lonjakan harga), Gula pasir : Rp. 12.000 / Kg (masih stabil seperti kemarin), Minyak goreng merek Fortune : Rp. 11.000/kg (masih stabil seperti kemarin), Daging sapi super : 115.000 / Kg (masih stabil seperti kemarin), Daging ayam :  Rp. 33.000 – 35.000 / Kg, (masih stabil seperti kemarin), Telor : Rp. 21.000 / Kg(masih stabil seperti kemarin) dan  Cabai Rawit : Rp. 20.000 / Kg (masih stabil seperti kemarin), Bawang merah : Rp. 20.000 / Kg
(Turun), Bawang putih : Rp. 32.000 / Kg
(Turun), Terigu karung : Rp. 6000/ Kg (masih stabil seperti kemarin), LPG ukuran 3 Kg Harga Rp. 20.000 (harga tetap).

“Pihaknya menghimbau kepada para pedagang jangan sampai menimbun sembako untuk mengambil keuntungan sendiri. Yang bisa mengakibatkan kenaikan harga,” pungkasnya. (mny).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here