Home Daerah Dekatkan Layanan ke Publik, PLN UP3 Ponorogo Sosialisasikan Promo Tambah Daya Serempak...

Dekatkan Layanan ke Publik, PLN UP3 Ponorogo Sosialisasikan Promo Tambah Daya Serempak di CFD Ponorogo, Trenggalek dan Pacitan

0

PONOROGO, Media Ponorogo – PT PLN (Persero) melalui PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Ponorogo terus berkomitmen menghadirkan layanan yang mudah diakses dan relevan dengan kebutuhan masyarakat.

Salah satu langkah yang dilakukan yaitu dengan menyosialisasikan promo “Gebyar Awal Tahun 2026: Tambah Daya Diskon 50%” secara serempak di berbagai titik Car Free Day (CFD) di wilayah Ponorogo, Trenggalek, dan Pacitan pada Minggu (11/1).

Di Ponorogo, kegiatan sosialisasi digelar pada ajang CFD Jalan Suromenggolo, sejak pukul 06.00 WIB hingga selesai.

Sementara di Trenggalek dan Pacitan, kegiatan juga berlangsung pada titik CFD yang menjadi pusat aktivitas masyarakat. Kegiatan ini mendapatkan antusiasme dari warga yang sedang berolahraga dan beraktivitas di area CFD.

Dalam pelaksanaannya, PLN UP3 Ponorogo melakukan probing dengan membagikan informasi promo tambah daya kepada pengunjung serta mendirikan stan layanan di beberapa titik strategis.

Stan ini disiapkan untuk memberikan penjelasan detail mengenai promo Spesial Gebyar Awal Tahun PLN 2026, termasuk manfaat penambahan daya dan mekanisme pengajuan melalui aplikasi PLN Mobile.

Manager PLN UP3 Ponorogo, Indradi Pratama, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya PLN dalam mendekatkan layanan secara proaktif kepada pelanggan.

“Dengan hadir di ruang publik seperti CFD Jalan Suromenggolo dan titik CFD lain di Trenggalek serta Pacitan, kami ingin memastikan masyarakat mendapatkan informasi resmi dan tepat mengenai promo tambah daya PLN. Melalui potongan biaya hingga 50 persen, pelanggan dapat menyesuaikan kebutuhan listriknya dengan biaya lebih terjangkau,” ujar Indradi.

Ia menambahkan bahwa proses pengajuan tambah daya kini sepenuhnya dapat dilakukan secara digital.

“Seluruh proses pendaftaran dilakukan melalui aplikasi PLN Mobile sehingga lebih cepat, transparan, dan dapat dipantau langsung oleh pelanggan hingga selesai,” tambahnya.

Promo Gebyar Awal Tahun PLN 2026 berlangsung pada periode 7–20 Januari 2026, dikhususkan bagi pelanggan listrik 1 fasa, dan pendaftarannya dilakukan secara eksklusif melalui aplikasi PLN Mobile.

Program ini diharapkan dapat membantu pelanggan rumah tangga, pelaku UMKM, dan sektor pariwisata yang membutuhkan daya listrik lebih besar untuk mendukung aktivitasnya.

Dengan hadir serempak di tiga wilayah, PLN UP3 Ponorogo berharap promo ini dapat dimanfaatkan secara optimal oleh pelanggan serta semakin memperkuat komitmen PLN dalam memberikan layanan yang mudah, cepat, transparan, dan dekat dengan masyarakat. (mny).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here