Home Headline Pengajian Akbar Perjusami, Bukti SMK PGRI Somoroto Berbasis Pondok Pesantren

Pengajian Akbar Perjusami, Bukti SMK PGRI Somoroto Berbasis Pondok Pesantren

0

PONOROGO – SMK PGRI Somoroto all out dalam membentuk siswa yang terampil tekhnologi dan berakhlakul karimah berbasis pondok pesantren.

Berbagai kegiatan diberikan SMK yang dipimpin Drs. Suwito untuk membekali anak didiknya. Salah satunya yakni melalui kegiattan kepramukaan bertajug perjusami yang digelar di Bumi Perkemahan Jambon.

Bukan SMK PGRI Somoroto kalau tidak berinovasi. Pun dalam kegiatan perjusami ini. Selain diisi dengan kegiatan kepramukaan yang mengasah ketrampilan, kemandirian dan kerjasama, juga dipadukan dengan kegiatan keagamaan.

Hal itu diwujudkan dengan menggelar pengajian akbar dengan menghadirkan muballig Aiptu H. Soedjarwo dari Mapolres Ponorogo.

Kegiatan pengajian di acara kepramukaan inipun mendapat antusias tinggi dari masyarakat Jambon dan sekitarnya. Mereka berbondong-bondong mengunjungi pengajian. Selain mendapat siraman rohani, jamaah juga menikmati seni musik habsyi al firdaus SMK PGRI Somoroto.

Kepala SMK PGRI Somoroto Drs. Suwito mengatakan didepan jamaah bahwa SMK PGRI Somoroto adalah pengembangan dari SMK PGRI 2 Ponorogo yang nota bene SMK maju dan terbesar di Jatim bagian barat.

“SMK PGRI Somoroto itu pengembangan dari SMK PGRI 2 Ponorogo. Kualitasnya tidak jauh berbeda,” tegasnya.

Dijelaskannya, bahwa SMK PGRI Somoroto mengkolaborasikan ilmu tekhnologi dengan ilmu agama.
“SMK PGRI Somoroto selain unggul tekhnik juga berbasis pondok pesantren. Jadi unggul tekhnologi dan religi,” sebutnya.

Penguatan religi melalui pondok pesantren ini penting, kata Suwito sebagai bekal bagi tamatan agar bisa diterima kerja di perusahaan.

“Perusahaan tidak hanya menerima tenaga kerja yang pintar namun lebih mengutamakan karakter. Dan itu bisa dibentuk melalui penguatan agama. Jika agamanya bagus insyallah karakter juga bagus. Makanya pendidikan agama di SMK PGRI Somoroto lebih ditambah dibanding sekolah lain. Seperti kegiatan wajib sholat dhuha, sholat dhuhur berjamaah, baca AlQuran Jumat Pagi, wajib ekstra baca Al Quran, Istighotsah, dan wajib mengikuti pondok pesantren kilat,” bebernya. (sr)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here