PONOROGO – SMKN 2 Ponorogo mengadakan lomba mural bertemakan profil pelajar Pancasila.
Sebanyak 38 kelas kelas ikut ambil bagian dalam lomba mural dengan memperindah hiasan dinding pagar sekolah yang beralamat di Jalan Yos Sudarso ini.
Anak-anak SMKN 2 Ponorogo tampak antusias melaksanakan lomba selama sepuluh hari, mulai tanggal 6 sampai 16 Desember 2021.
Mereka diberikan ruang untuk menuangkan inovasi kreatif bidang seni dalam seni mural.
Syaiful Abidin, S.Pd., M.Pd Waka Kesiswaan mengatakan tujuan lomba mural ini untuk menciptakan sebuah sekolah yang indah nyaman dan aman sebagai tempat belajar anak agar bisa tumbuh secara maksimal.
“Untuk mewujudkan sekolah yang nyaman sebagai tempat belajar maka sisi keindahan juga harus diperhatikan,” tegasnya.
Apalagi, menurutnya, SMK Negeri 2 Ponorogo itu merupakan sekolah penggerak, maka sekolah harus memperbaiki tiga komponen.
Diantaranya, sekolah itu harus indah. “Ibaratnya sebuah taman siswa merupakan tempat yang nyaman untuk belajar untuk mengembangkan potensi yang ada di dirinya,” tegasnya.
Selain itu, membentuk pelajar yang menjadi pembelajar sepanjang hayat dan berprofil pelajar Pancasila.
Oleh karenanya, sekolahnya mengadakan lomba mural dengan tema profil pelajar Pancasila.
Terdiri 6 komponen yaitu Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan yang maha esa dan berakhlak mulia, berkebhinekaan global, bergotong-royong, bernalar kritis, mandiri dan kreatif.
Ia berharap, dengan lomba mural ini bisa mengembangkan sikap gotong royong atau kolaborasi kerjasama dengan teman satu kelasnya.
Pun, masing masing kelas ingin tampil yang terbaik dan ini adalah bentuk dari perwujudan karakter pelajar Pancasila.
“Yakni mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat, mandiri dan berkepribadian melalui penciptaan peserta didik Pancasila,” pungkasnya. (mas)