PONOROGO – Jembatan Dam Sewatu di Desa Siwalan Kecamatan Mlarak ambrol. Jembatan yang dibangun sejak tahun 1974 itu menganga akibat tergerus derasnya air aliran sungai dan akhirnya ambrol hingga lebih dari separo badan jalan.
Akibatnya, jembatan dengan lebar 2,5 meter dan panjang 12 meter yang menghubungkan Desa Siwalan dan Serangan ini ditutup total.
Hal itu karena sangat membahayakan, sehingga sangat berpengaruh bagi perekonoman antara kedua desa tersebut.
Atas kejadian itu, Kepala Desa Siwalan Novi Dwi Hermawati melaporkan kepada Bupati Sugiri Sancoko.
Tak berselang lama, Kang Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko langsung meninjau jembatan ambrol itu bersama Anggota komisi V DPR RI Ali Mufty, Selasa (22/02/2022).
“Saya dapat laporan dari Bu lurah, yang sebenarnya gejala rusak itu sudah lama dan sudah ada upaya untuk perbaikan. Mau tidak mau ya harus diperbaiki,” ungkap Kang Giri.
Agar bisa dilalui dan roda perekonomian antara dua desa terus berlanjut, Kang Giri menyerahkan kepada bidang kedaruratan BPBD agar segera dilakukan penanganan. Ini penting agar warga tetap bisa melintas di jembatan tersebut.
“Memang usia dari jembatan ini sudah tuan, sudah sejak tahun 1974. Dan amping jembatan akhirnya kalah dengan gerusan air yang sangat deras dan akhirnya ambrol ini,” katanya.
Masih kata Kang Bupati, pihaknya sudah menerima maping dari Kades dan Camat tentang jembatan yang ambrol. Maka dari itu nanti selanjutnya BPBD akan diajak untuk segera memperbaiki bersama-sama dengan Dinas Pekerjaan Umum Dan Perumahan Kawasan Permukiman (DPUPKP).
“Untuk realisasi kita melihat situasi anggaran, tapi yang pasti disegerakan lebih bagus,” tandasnya.
Lebih lanjut, Kang Bupati juga mengungkapkan, bahwa dia meninjau jembatan ambrol di siwalan tidak sendirian melainkan mengajak langsung Komisi V DPR RI yang membidangi terkait yang seperti ini, yaitu Mas Ali Mufthi.
“Dan semoga beliau juga langsung sat set untuk membantu dan memikirkan jembatan yang ambrol di desa siwalan ini,” pintanya.
Sementara itu, Ali Mufty dalam kunjungannya ini juga mendengar keluhan dari warga Desa Siwalan.
“Saya menerima keluhan dari masyarakat Desa Siwalan tentang ambrolnya jembatan yang menghubungkan Desa Siwalan dan Serangan. Dan ini langsung kami respon dengan mengunjungi untuk melihat secara langsung,” sebutnya.
Ali Mufty anggota komisi V yang menangani bidang infrastruktur ini akan segera melakukan komunikasi dengan pemerintah daerah.
“Ini merupakan bahan yang akan kami sampaikan kepada pengambil kebijakan di pemerintah pusat yaitu kementrian PUPR,” pungkasnya. (mas)