JOGOROGO – Pemerintah Desa Jogorogo beserta gugus tugas Desa setempat terus gencar meberikan bantuan untuk masyarakat Desa Jogorogo, Kecamatan Jogorogo, Kabupaten Ngawi, yang terdampak Covid-19.
Salah satunya terjun langsung ke masyarakat, seperti diketahui bahwa masyarakat Desa Jogorogo ada yang terkena Covid 19.
Mereka termasuk klaster, Lantaran cukup banyak yang terkena pandemi ini.
Pemdes jogorogo dan gugus tugas setempat simpatik untuk memberikan logistik berupa sembako atau kebutuhan sayur-mayur, buah buahan dan susu.
Pemberian logistik sebanyak 3 paket itu disalurkan langsung oleh Kepala Desa Jogorogo Nur Ekawati, SE, Kamis (18/2/2021).
Kepala Desa Jogorogo Nur Ekawati menuturkan Pemberian PMT yang terdampak Covid 19 ini meminta agar masyarakat yang terdampak Covid-19 tetap tenang tapi juga harus waspada.
“Kuncinya adalah membiasakan pola hidup sehat,” jelasnya.
Selain paket PMT untuk yang terdampak covid 19, Pemdes Jogorogo juga menyalurkan bantuan makanan untuk ibu hamil dan balita.
Penyaluran bantuan ini sudah yang kesekian kalinya. Sebelumnya juga sudah menerapkan paket sembako serta makanan ibu hamil dan balita.
“Makanan ibu hamil dan balita ini kami salurkan. Hal itu dilakukan sesuai dengan kondisi Kabupaten Ngawi yang masih menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro,” pungkasnya. (Pemerintah Desa Jogorogo/Advetorial/deny)