Home Daerah Deklarasi Ipong-Bambang, Diusung 6 Parpol Total 36 Kursi

Deklarasi Ipong-Bambang, Diusung 6 Parpol Total 36 Kursi

0

PONOROGO – Koalisi besar mengusung Ipong Muchlissoni-Bambang Tri Wahono sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Ponorogo tahun 2020.

Sebanyak enam partai politik yang memiliki kursi besar mendeklarasikan diri untuk mengusung bakal calon bupati incumbent tersebut.

Deklarasi ini digelar setelah Ipong-Bambang tersebut telah mengantongi rekomendasi dari Partai NasDem, PKB, Partai Gerindra, Partai Demokrat, Partai Golkar dan PKS.

Dalam Pemilu 2019, perolehan kursi DPRD Kabupaten Ponorogo oleh partai politik Pengusung Bakal Pasangan Calon Drs. H. Ipong Muchlissoni dan Bambang Tri Wahono, SH, MM adalah 36 kursi.

Adapun rinciannya, partai NasDem mendapatkan 10 kursi, PKB mendapatkan 8 kursi, Partai Gerindra mendapatkan 5 kursi, Partai Demokrat mendapatkan 5 kursi, Partai Golkar mendapatkan 4 kursi dan PKS mendapatkan 4 kursi.

Deklarasi digelar di Kamis (3/9/2020) bertempat di Kompleks Masjid Jami’ Kauman Kota Lama Pasar Pon Jl. Parang Centhung Kelurahan Patihan Wetan Ponorogo.

Giat Deklarasi Parpol pengusung Ipong Bambang mengangkat tema “Menjaga Amanah Menuntaskan Yang Tertunda”.

Perwakilan parpol pengusung Ibnu Multazam selaku Ketua DPC PKB Ponorogo mengatakan, sejumlah parpol memang sepakat menjatuhkan dukungan kepada pasangan tersebut. “Karena kami yakin mereka benar-benar orang baik dan pantas di dukung untuk menjadi Bupati Ponorogo periade 2021-2026,” ungkapnya.

Disamping itu, Ibnu Multazam menyebut bahwa masyarakat semua sudah melihat bagaimana kinerja Ipong Muchlissoni yang sudah menjadi Bupati Ponorogo. “Banyak kemajuan di bidang pembangunan, kesenian, budaya dan perekonomian di wilayah Ponorogo,” ungkapnya.

Secara tegas, dia beserta seluruh partai pengusung siap memenangkan Ipong Bambang 9 Desember 2020 nantinya.

“Kami akan bekerja keras untuk memenangkan pasangan Drs. H. Ipong Muchlissoni dan Bambang Tri Wahono, SH.,MM sampai nanti pada waktu pemilihan pada tgl 9 Desember 2020,” pungkasnya. (as/mny)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here