Home Headline Dikenal Merakyat, Atika Banowati Terus Kawal Aspirasi Rakyat

Dikenal Merakyat, Atika Banowati Terus Kawal Aspirasi Rakyat

0

PONOROGO, (MP) – Warga Ponorogo dan sekitarnya layak berbangga memiliki wakil rakyat seperti Hj. Atika Banowati. Betapa tidak, sejak terpilih sebagai Anggota DPRD Provinsi Jawa Timur, ia terus menunjukkan kerja nyatanya.

Wanita yang murah senyum ini tak mengenal lelah untuk terus menyerap dan memperjuangkan aspirasi rakyat.

Ia juga dikenal memiliki kepedulian luar biasa, cepat tanggap jika ada masyarakat yang membutuhkan bantuan dan memberdayakan masyarakat melalui berbagai program-program.

Kedekatannya dengan rakyat tanpa sekat serta tidak pernah membeda-bedakan suku, agama, ras dan strata sosial membuat politisi Partai Golkar itu dikenal merakyat.

Tak segan, Atika sapaan akrabnya, berbaur dengan berbagai elemen masyarakat. Seperti ditunjukkan Atika saat mampir di Warung Pecel Kayati di Desa Manuk Kecamatan Siman.

“Saya tidak akan melupakan konstituen yang telah memberikan kepercayaan terhadap saya untuk menjadi wakil rakyat. Doakan saya untuk terus berjuang demi rakyat, karena niat awal saya menjadi anggota DPRD Jatim untuk berjuang demi kesejahteraan rakyat,” ujar Atika, Selasa (20/11/2018)

Menurutnya, kebersamaannya dengan masyarakat ini sekaligus untuk menyerap aspirasi warga.

“Semua berada di tangan rakyat untuk menentukan wakilnya yang benar-benar pro rakyat,” tegasnya.

Atika bertekad agar perjuangannya dapat bermanfaat bagi rakyat sebagai salah satu bentuk pengabdian terhadap Indonesia tercinta. (widodo)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here