Home Kabar Desa  Mayat Bayi 5 Ons, Terapung di Bawah  Jembatan Bedah Nongkodono

 Mayat Bayi 5 Ons, Terapung di Bawah  Jembatan Bedah Nongkodono

0

PONOROGO (MP) – Warga Ponorogo barat (kulon kali) digegerkan dengan penemuan bayi yang masih lengkap bertali pusar dan ari-ari masih  di bawah jembatan (boh bedah) desa Tegalombo Kecamatan Kauman,  Selasa (09/01) pukul 10.30 WIB.

Jenasah bayi berjenis kelamin laki-laki dengan berat badan 5 ons (dugaan lahir premature)  itu,  diserahkan tim inafis Polres Ponorogo  dibawa ke RSUD Dr. Harjono Ponorogo untuk diotopsi.

Pertama kali yang melihat bayi mengapung dibawah jembatan itu anak sekolah pelajar SMP 1 Kauman saat pulang sekolah, dan Parnun warga desa Sendang saat melintas. Dengan kejadian itu, Parnun melaporkan keperangkat Desa setempat.

“Cah sekolah mau lewat, melihat ada bayi mengapung, terus memanggil orang yang ada disekitarnya. Kemudian banyak orang yang berdatangan ingin melihat bayi ini,” ujarnya. Dia juga mengatakan, posisi bayi waktu itu tengkurap diair bawah jembatan.

Sementara itu Polsek Sumoroto Kompol. Edi Susanto kepada wartawan mengungkapkan pihaknya   terus melakukan penyelidikan untuk bisa mengungkap siapa pelakunya. “Hasil olah TKP akan menjadi bahan kita untuk melakukan penyelidikan, siapa ibu kandung dari bayi ini. Untuk perkembangannya akan kita sampaikan,” ujarnya.

Setelah ini lanjut Kompol. Edi Susanto pihaknya akan meminta keterangan dari berbagai sumber dan instansi terkait untuk mencari informasi. “Ini nanti kita akan mencari cirri-ciri dan informasi tentang keluhan, ibu hamil sampai melahirkan,” terangnya.

Dikatakan, saat melihat posisi bayi itu karena air sudah tidak mengalir (berhenti), pihaknya belum bisa memastikan apakah bayi itu dibuang atau hanyut. “Ini akan tetap kita lakukan penyelidikan, karena bayi ini posisinya hanyut apa dibuang kita belum tahu. Karena airnya tidak mengalir,” tukasnya. (mny)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here